Hampir sebagian besar orang sering kali mengabaikan kenapa kepala sering pusing pada saat menjalani aktivitas sehari-hari. Kepala sering pusing tiba-tiba dapat disebabkan berbagai faktor, mulai dari mental, fisik, hingga lingkungan.
Banyak orang menganggap gejala kesehatan ini tidak berbahaya, namun beberapa penyebabnya harus memperoleh perhatian lebih lanjut guna menghindari risiko membahayakan. Yuk pahami 7 penyebab sering pusing agar bisa mengatasinya.
Macam-Macam Penyebab Kenapa Kepala Sering Pusing
Pusing merupakan gejala yang dirasakan oleh pasien seperti pening, tidak stabil, bahkan merasa berputar-putar. Tingkat sakit kepala juga beragam, tergantung dari keluhan dan gejala para pasien.
Untuk memahami kenapa kepala sering pusing, sebaiknya mulai mengenali berbagai penyebabnya sejak dini. Berikut adalah 7 faktor penyebab kepala Anda sering mengalami pusing dan jangan kembali mengabaikannya mulai sekarang.
1. Terkena Panas Matahari
Berada di suhu tinggi terutama terkena panas akibat terik sinar matahari ternyata bisa membuat kepala pusing. Hal ini menjadi salah satu penyebab pusing paling umum dan termasuk tidak berbahaya.
Orang yang sering melakukan aktivitas langsung di bawah terik sinar matahari akan lebih berpeluang mengalami sakit kepala secara tiba-tiba. Selain kepala pusing juga dapat menyebabkan badan terasa lelah dan dehidrasi.
2. Olahraga Terlalu Intensif
Melakukan aktivitas olahraga memang baik untuk kesehatan fisik maupun mental. Namun, ketika Anda melakukan olahraga terlalu intensif atau sering justru dapat menyebabkan kepala pusing secara tiba-tiba, sehingga justru tidak sehat.
Kenapa kepala sering pusing akibat olahraga secara berlebihan juga menimbulkan gangguan tidur, depresi, mudah emosi, dan cedera. Maka dari itu, mulailah mengatur waktu olahraga dengan bijak sesuai kemampuan fisik Anda.
3. Menghirup Polusi Udara Berlebihan
Semakin ke sini, kemajuan zaman menyebabkan berkembangnya transportasi modern yang memudahkan manusia dalam berpindah tempat. Banyaknya kendaraan di jalan raya akan menghasilkan polusi udara yang sangat berbahaya apabila dihirup.
Akibat menghirup polusi udara berlebihan yang mengandung karbon monoksida, maka dapat mempengaruhi sistem saraf. Keseimbangan tubuh akan terganggu hingga pada akhirnya membuat pusing pada kepala akibat sering menghirup polusi kendaraan.
4. Kekurangan Cairan
Penyebab lain kenapa kepala sering pusing paling sering diabaikan adalah kekurangan cairan di dalam tubuh. Setiap hari manusia usia dewasa perlu mengonsumsi cairan berupa air putih minimal 2 liter.
Kehilangan banyak cairan disebut dengan dehidrasi, hal ini justru mengganggu kerja normal pada tubuh. Akibat dari kekurangan cairan adalah merasakan pusing, lelah, dan mudah terpancing amarah.
5. Kurang Asupan Gula
Kekurangan gula dapat mengakibatkan gejala seperti cepat lelah, linglung, gemetar, rasa cemas berlebihan, dan pusing tiba-tiba. Jika Anda belum minum atau makan yang mengandung bahan gula biasanya mudah sakit kepala.
Kenapa kepala sering pusing akibat kurang asupan gula biasanya terjadi pada pagi hari, yakni sebelum sarapan. Namun, agar tetap sehat sebaiknya mengonsumsi asupan gula alami dari buah-buahan atau bumbu tradisional.
6. Anemia
Anemia terjadi apabila tubuh sedang berada dalam keadaan kekurangan sel darah merah yang biasa disebut hemoglobin. Pada saat hemoglobin tubuh rendah, pasokan darah yang membawa oksigen ke organ-organ akan menurun.
Masalah ini tidak boleh dibiarkan secara terus menerus karena bisa menyebabkan pusing berkepanjangan. Lebih baik segera konsultasikan kepada dokter ahli supaya dapat mengatasi anemia dan sakit kepala.
7. Gangguan Jantung
Penyebab kenapa kepala sering pusing yang sering diabaikan sebagian orang bisa karena gangguan pada jantung. Sebagai contoh, terdapat masalah kesehatan berupa aritmia, kardiomiopati, hingga serangan jantung.
Berbagai kondisi tersebut membuat detak jantung melemah sehingga aliran darah ke otak tidak maksimal. Kekurangan oksigen akibat jantung bermasalah bikin kepala merasa pusing, hal ini perlu pengobatan sesegera mungkin.
Cara Mengatasi Kepala Saat Pusing Sudah Terjadi
Ada beberapa cara untuk mengatasi pusing pada kepala yang sudah terjadi. Pertama, Anda dapat melakukan peregangan setelah melakukan aktivitas berat di kehidupan sehari-hari dengan tujuan membuat pikiran rileks.
Jangan pernah meremehkan waktu istirahat karena sangat penting bagi tubuh untuk memperbaiki sel-sel rusak. Selain itu, minum air putih yang cukup untuk memenuhi kebutuhan harian juga bisa mengatasi sakit kepala.
Kenapa kepala sering pusing biasa teratasi dengan cara bergerak perlahan guna mengatasi rasa stres. Setiap kali melakukan aktivitas apapun, pastikan memberi jeda dengan jalan-jalan mengelilingi ruangan agar pikiran tidak kencang.
Cara mengatasi pusing selanjutnya adalah berpindah ke ruangan dengan suhu yang berbeda, namun tidak mengalami perbedaan jauh. Apabila habis terkena terik sinar matahari, jangan langsung masuk ke ruangan dingin.
Anda dapat meneduh terlebih dahulu sampai suhu tubuh normal baru masuk ke ruangan yang berbeda suhunya. Cara ini membantu tubuh Anda mempercepat proses penyesuaian diri sehingga rasa pusing akan menghilang.
Beberapa cara mengatasi pusing dapat Anda coba dengan menyesuaikan penyebab yang dirasakan. Kenapa kepala sering pusing kini tidak boleh diabaikan lagi meskipun bukan menjadi penyakit berbahaya.